Cuma Rp 1 Jutaan, HP 4G Baterai mAh dan RAM 4 GB ini Bagus Buat Game MOBA


























LeEco merupakan salah satu vendor asal Cina yang terkenal dengan smartphone murah, namun memiliki spesifikasi hardware yang terjangkau. Bisa dibilang Le Pro 3 AI merupakan smartphone menariknya yang bagus untuk bermain game MOBA.

Berdasarkan informasi yang dilansir dari gadgetevo.com (09/03/2018), LeEco Le Pro 3 AI sendiri telah mengalami penuraunan harga yang menarik, dimana awalnya memiliki harga Rp 2,1 juta menjadi Rp 1,8 juta.

Dengan harga yang telah turun ini, bisa dibilang spesifikasi hardware dan fitur yang dibawanya bisa dibilang menarik. LeEco Le Pro 3 AI sendiri telah dibekali dengan layar 5,5 inci beresolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel).

Dari sektor hardware, perangkat yang satu ini telah dibekali dengan chipset MediaTek Helio X27 Deca-core berkecepatan 2,6 GHz, RAM 4 GB, dan storage internal 64 GB yang dapat ditambahkan microSD.

Dengan kombinasi ini smartphone dapat berjalan dengan mulus dan cepat dalam penggunaan normal maupun bermain game, termasuk Game MOBA. Sensor fingerprint pun telah disematkan pada bagian belakangnya. Sementara tombol navigasinya berbentuk kapasitif.

Menariknya, dua kamera belakangnya memiliki kombinasi 13 MP sensor berwarna + 13 MP sensor monokrom dengan dukungan Le Image AI Engine sehingga dapat menghasilkan foto dengan bagus, bahkan berefeok bokeh (background blur) dengan cepat dan mudah.

Sementara kamera depannya memiliki resolusi 8 MP dengan dukungan AI Engine yang dapat membuat smartphone ini dapat menganalisis wajah dan memberikan hasil foto selfie atau wefie yang optimal.

Baterai berkapasitas 4000 mAh dengan dukungan fast charging juga telah dihadirkan di dalamnya yang diklaim pihak LeEco dapat bertahan 1 hari penuh. Tak ketinggalan, dukungan dua kartu SIM dengan jaringan 4G-LTE, WiFi, Bluetooth 4.2, GPS, dan port USB Type-C.

Kesimpulan

Dengan harga Rp 1 jutaan, LeEco mampu menawarkan Le Pro 3 AI dengan keunggulan AI Engine, dua kamera utama 13 MP + 13 MP, kamera depan 16 MP, RAM 4 GB, jaringan 4G-LTE, baterai 4000 mAh, dan sensor fingerprint.

0 Response to "Cuma Rp 1 Jutaan, HP 4G Baterai mAh dan RAM 4 GB ini Bagus Buat Game MOBA"

Posting Komentar